Terbit dan terbenamnya matahari

Setiap hari kita menyaksikan matahari terbit di ufuk timur dan terbenam di barat. Fenomena ini sudah sangat biasa, namun jika kita renungkan, ada keajaiban besar di baliknya. Baik dari sisi ilmu pengetahuan maupun wahyu Allah dalam Al-Qur’an, semuanya menunjukkan kebesaran Sang Pencipta.

Sebenarnya, matahari tidak benar-benar terbit dan terbenam. Yang terjadi adalah bumi berputar pada porosnya. Karena bumi berputar dari barat ke timur, maka kita melihat matahari seolah-olah muncul dari timur dan tenggelam di barat. Fenomena ini dikenal dengan rotasi bumi, dan berlangsung selama 24 jam. Inilah yang menyebabkan terjadinya siang dan malam.

Bicara soal matahari, ini bukan bintang kecil di langit, lho. Ukurannya luar biasa besar dengan diameter sekitar 1,39 juta kilometer (109 kali diameter bumi), Jarak dari bumi sekitar 149,6 juta kilometer yang berarti cukup besar untuk menampung lebih dari 1 juta bumi di dalamnya. Ukuran dan jarak ini bukan kebetulan. Jika matahari sedikit lebih dekat, bumi bisa terbakar. Jika sedikit lebih jauh, bumi bisa membeku. Semuanya telah diatur dengan presisi luar biasa oleh Allah SWT.

Al-Qur’an menyebut fenomena ini sejak 14 abad yang lalu. Contohnya dalam ayat berikut:

وَهُوَ الَّذِيْ خَلَقَ الَّيْلَ وَالنَّهَارَ وَالشَّمْسَ وَالْقَمَرَۗ كُلٌّ فِيْ فَلَكٍ يَّسْبَحُوْنَ ۝٣٣

"Dialah yang telah menciptakan malam dan siang, matahari dan bulan. Masing-masing beredar pada garis edarnya. " (QS. Al-Anbiya : 33)

Terbit dan terbenamnya matahari bukan sekadar rutinitas alam, tapi juga tanda kekuasaan Allah. Saat kita melihat mentari terbit, ingatlah bahwa ada keseimbangan yang sempurna antara bumi dan langit. Semua itu adalah bentuk kasih sayang Allah agar kehidupan di bumi tetap berjalan.
Mari kita jadikan momen-momen melihat matahari pagi ataupun senja sebagai waktu tafakur, untuk mengingat siapa yang menciptakan semuanya.

اِنَّ فِيْ خَلْقِ السَّمٰوٰتِ وَالْاَرْضِ وَاخْتِلَافِ الَّيْلِ وَالنَّهَارِ لَاٰيٰتٍ لِّاُولِى الْاَلْبَابِۙ ۝١٩٠

"Sesungguhnya dalam penciptaan langit dan bumi serta pergantian malam dan siang terdapat tanda-tanda (kebesaran Allah) bagi orang yang berakal." (QS : Ali-Imron : 190)
Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال